PENGARUH PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING (PBL) TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR TINGKAT TINGGI (HOTS) DITINJAU DARI MOTIVASI BELAJAR SISWA

Authors

  • Suratno suratno Dosen Universitas Jambi, Jambi, Indonesia
  • Kamid Kamid Dosen Universitas Jambi, Jambi, Indonesia
  • Yulita Sinabang Alumni Program Studi Magister Pendidikan Universitas Jambi, Jambi, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.38035/jmpis.v1i1.249

Keywords:

Problem Based Learning (PBL), Motivasi Belajar, Kemampuan Berpikir Tingkat Tinggi (HOTS).

Abstract

Pembelajaran abad 21 menekankan pada kemampuan peserta didik dalam merumuskan permasalahan, mencari tahu dari berbagai sumber, berpikir analitis dan kerjasama serta berkolaborasi dalam menyelesaikan masalah sehingga peserta didik dituntut untuk memiliki keterampilan kolaborasi dan berpikir tingkat tinggi. kemampuan berpikir tingkat tinggi peserta didik di Indonesia masih tergolong rendah berdasarkan pencapaian prestasi sainsnya. Rendahnya kemampuan berpikir peserta didik dikarenakan masih rendahnya keterampilan kolaborasi peserta didik yang tidak muncul dalam kegiatan pembelajaran, sehingga perlu ditingkatkan untuk mempersiapkan peserta didik pada era globalisasi ini. Tujuan Penelitian: 1) Untuk mengetahui pengaruh penerapan model problem based learning (PBL) terhadap kemampuan berpikir tingkat tinggi (HOTS) siswa; 2) Untuk mengetahui pengaruh motivasi belajar terhadap kemampuan berpikir tingkat tinggi (HOTS) siswa; dan 3) Untuk mengetahui pengaruh penerapan model problem based learning (PBL) terhadap kemampuan berpikir tingkat tinggi (HOTS) ditinjau dari motivasi belajar siswa. Penelitian ini mengacu pada pendekatan penelitian kuantitatif. Dimana jenis penelitian yang digunakan pada penelitian ini yaitu penelitian quasi experimental design, dengan rancangan penelitian ini menggunakan ANAVA Treatment by Level 3x3. Adapun subjek penelitian atau responden dalam penelitian ini adalah siswa/I kelas X SMA Negeri TT H. Abdurrahman Sayoeti Provinsi Jambi. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi, angket dan Studi Kepustakaan/Dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan Uji Anova Dua Arah dengan menggunakan aplikasi SPSS 21 for windows. Hasil penelitian ini menyimpulkan: 1) Terdapat pengaruh penerapan model problem based learning (PBL) terhadap kemampuan berpikir tingkat tinggi (HOTS) siswa; 2) Terdapat pengaruh motivasi belajar terhadap kemampuan berpikir tingkat tinggi (HOTS) siswa; dan 3) Terdapat pengaruh penerapan model problem based learning (PBL) terhadap kemampuan berpikir tingkat tinggi (HOTS) ditinjau dari motivasi belajar siswa. Dari hasil penelitian ini juga disarankan kepda guru untuk dapat menerapkan metode pembelajaran yang tepat kepada peserta didiknya. Karena metode yang tepat akan memberikan dampak pada perolehan hasil belajar siswa yang baik dan maksimal.

References

Adiga, U and Adiga S. 2015. Problem Based Learning. International Journal of Current Research, Vol. 7, Issue 06.
Ahmadi, A dan Widodo, S. 2013. Psikologi Belajar. Jakarta : PT Rineka Cipta
Amir, Taufiq. 2009. Inovasi Pendid ikan Melalui Problem Based Learning. Jakarta: Kencana Prenada Media Group.
Anni, C.T. 2008. Psikologi Belajar. Semarang: Unnes Press.
Arief, H.S., Maulana., & Sudin, A. 2016. Meningkatkan Motivasi Belajar Melalui Pendekatan Problem-Based Learning (PBL). Jurnal Pena Ilmiah, Vol. 1, No.1.
Fitri, H., Dasna, I.W., & Suharjo. 2018. Pengaruh Model Project Based Learning (PjBL) Terhadap Kemampuan Berpikir Tingkat Tinggi di Tinjau dari Motivasi Berprestasi Siswa Kelas IV Sekolah Dasar. BRILIANT: Jurnal Riset dan Konseptual, Volume 3, Nomor 2.
Flamboyant, F.U., Murdani, E., & Soeharto. 2018. Pengaruh Model Problem Based Learning Terhadap Higher Order Thinking Skills Peserta Didik SMA Negeri di Kota Singkawan pada Materi Hukum Archimedes. Variabel, Vol. 1, No. 2.
Hamzah, I.N., Imron, I., & Ekwandari, Y.S. 2016. Pengaruh Model Project Based Learning (PjBL) Terhadap Peningkatan Motivasi Belajar Sejarah Siswa.
Heong, Y.M., dkk. 2011. The Level of Marzano Higher Order Thinking Skills Among Technical Education Students. International Journal of Social and Humanity, Vol. 1, No. 2, July 2011, 121-125.
Komalasari, Kokom. 2011. Pembelajaran Kontekstual. Bandung: Refika Aditama.
Kompri. (2016). Motivasi Pembelajaran: Perspektif Guru dan Siswa. Bandung: Remaja Rosdakarya.
Kurniawati, T. 2019. Improving Students' Higher Order-thinking Skills Through Problem-based Learning in Introduction to Microeconomics Course. KnE Social Sciences.
Rahmayanti, E. 2017. Penerapan Problem Based Learning dalam Meningkatkan Kritis Peserta Didik pada Pembelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan Kelas XI SMA. Prosiding Konferensi Nasional Kewarganegaraan III.
Robbins, S.P dan Judge, T.A. 2015. Perilaku Organisasi. Jakarta: Salemba Empat.
Royantoro, F., Mujasam., Yusuf, I., Widyaningsih, S.W. 2018. Pengaruh Model Problem Based Learning Terhadap Higher Order Thinking Skills Peserta Didik. Berkala Ilmiah Pendidikan Fisika, Vol. 6, No. 3.
Rusman. 2012. Model-Model Pembelajaran Mengembangkan Profesionalisme Guru. Jakarta: Rajawali Pers.
Rusyna, A. 2014. Keterampilan Berpikir: Pedoman Praktis Para Peneliti Keterampilan Berpikir. Yogyakarta: Penerbit Ombak.
Saeed, S., & David Zyngier, D. 2012. How Motivation Influences Student Engagement: A Qualitative Case Study. Journal of Education and Learning; Vol. 1, No. 2.
Simanungkalit, I., Utanto, Y., and Rifai, A. 2019. The Effectiveness of PBL-Based HOTS in English Learning. Innovative Journal of Curriculum and Educational Technology, Vol. 8, No. 2.
Slameto. 2010. Belajar dan Faktor-faktor yang mempengaruhinya. Jakarta: PT. Rineka Cipta.
Suyono & Hariyanto. 2014. Belajar dan Pembelajaran: Teori dan Konsep. Bandung: Remaja Rosdakarya Offset.
Tam, N.T.M. 2018. Using Problem-Based Learning To Promote Students’ Use Of Higher-Order Thinking Skills And Facilitate Their Learning. VNU Journal of Foreign Studies, Vol.34, No.2.
Widiawati, L., Joyoatmojo, S., and Sudiyanto, S. 2018. Higher Order Thinking Skills as Effect of Problem Based Learning in the 21st Century Learning. International Journal of Multicultural and Multireligious Undestanding, Vol. 5, No. 3.

Downloads

Published

2020-01-03

How to Cite

suratno, S., Kamid, K., & Sinabang, Y. (2020). PENGARUH PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING (PBL) TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR TINGKAT TINGGI (HOTS) DITINJAU DARI MOTIVASI BELAJAR SISWA. JURNAL MANAJEMEN PENDIDIKAN DAN ILMU SOSIAL, 1(1), 127–139. https://doi.org/10.38035/jmpis.v1i1.249

Most read articles by the same author(s)