Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Multimedia Interaktif Pada Materi IPAS Sistem Pernapasan Manusia “Oksibondi” Kelas V di SDN Batu Ampar 02

Authors

  • Nadhifa Ardelia Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. HAMKA
  • Zulfadewina Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. HAMKA

DOI:

https://doi.org/10.38035/jmpis.v5i5.2485

Keywords:

Pembelajaran, Multimedia Interaktif, Sistem Pernapasan Manusia.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan Media Pembelajaran Berbasis Multimedia Interaktif ‘OksiBondi’ untuk materi IPAS sistem pernapasan manusia di SDN Batu Ampar 02. Pengembangan media ini dilatarbelakangi oleh kebutuhan akan metode pembelajaran yang lebih menarik dan interaktif untuk meningkatkan minat serta pemahaman siswa terhadap materi pelajaran. Tujuan utama dari penelitian ini adalah untuk menghasilkan sebuah media pembelajaran yang valid, layak, dan efektif dalam mendukung pembelajaran IPAS kelas V Sekolah Dasar, khususnya dalam memahami sistem pernapasan manusia. Media ini diharapkan dapat membantu guru dalam menyampaikan materi dengan lebih efektif serta memotivasi siswa untuk aktif dalam proses pembelajaran. Penelitian ini menggunakan pendekatan pengembangan model ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation) yang dikembangkan oleh Dick & Carey. Tahapan yang dilakukan mencakup analisis kebutuhan, desain media menggunakan aplikasi Canva, pengembangan media berbasis multimedia, implementasi di SDN Batu Ampar 02, dan evaluasi validitas serta efektivitas melalui uji coba terhadap peserta didik kelas VB. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Media Pembelajaran Berbasis Multimedia Interaktif ‘OksiBondi’ mencapai tingkat validitas yang tinggi dari ahli media (95.83%) dan ahli materi (93.18%), dengan kategori "Sangat Baik (SB)". Selain itu, uji coba lapangan pada dua tahap kelompok, yaitu kelompok kecil (90.17%) dan kelompok besar (97.27%), juga menunjukkan hasil yang sangat baik. Hal ini menegaskan bahwa media pembelajaran ini efektif dalam meningkatkan pemahaman siswa dan membangkitkan semangat belajar dalam materi IPAS sistem pernapasan manusia.

References

Armansyah, F., & Sulthoni, S. (Eds.). (2019, Agustus). Multimedia Interaktif Sebagai Media Visualisasi Dasar-Dasar Animasi. JKTP Jurnal Kajian Teknologi Pendidikan, 2(3), 224-229.

Fathoni, A., & Surjono, H. D. (2022, September). Pengembangan Multimedia Pembelajaran Interaktif Materi Sistem Peredaran Darah untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Mahasiswa PGSD. Khazanah Pendidikan, 16(2), 130-142.

Kharismadika Kumalasari, F. N. (2021). Pengembangan Media Pembelajaran Sistem Peredaran Darah Manusia Berbasis Multimedia Interaktif. Volume 8, Nomor 2, Tahun 2021, 8, 84-90.

Laila, U., Friansyah, D., & Hajani, T. J. (2021, Juni). Ulfa, L., Friansyah, D., & Hajani, T. J. (2021). Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Powerpoint Interaktif Pada Materi Peredaran Darah Kelas V SDN Rejosari. Journal of Elemantary School (JOES), 4, 106-117.

Masduki, M. S., Putri, A. A., Agil, M., & Salmitha, L. (2023). Peningkatan Hasil Belajar IPA Materi Alat Pernapasan Manusia Melalui Media Gambar. Jurnal SIPPG: Sultan Idris Pendidikan Profesi Guru, 1(2), 17-29.

Muhammad, R. (2019). PENELITIAN DESAIN DAN PENGEMBANGAN KEPENDIDIKAN (Konsep, Prosedur dan Sintesis Pengetahuan Baru) (2 ed.). Depok: PT RajaGrafindo Persada.

Nuryani, S., Maula, L. H., & Nurmeta, I. K. (2023). IMPLEMENTASI KURIKULUM MERDEKA DALAM PEMBELAJARAN IPAS. Jurnal Pendidikan Dasar Flobamorata, 4(2), 599-603.

Panggalih, R. H., & Handayani, D. E. (2023, Juni). PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN MATERI SISTEM PERNAPASAN MANUSIA BERBANTUKAN APLIKASI SAC UNTUK SEKOLAH DASAR. Jurnal Tarbiyah, 30(1), 176-190. doi:http://dx.doi.org/10.30829/tar.v30i1.2693

Rusdi, M. (2019). PENELITIAN DESAIN DAN PENGEMBANGAN KEPENDIDIKAN (2 ed.). Depok: PT RajaGrafindo Persada, Depok.

Suryani, E., Amir, A., Nurfathurrahmah, Azmin, N., & Hartati. (2021, Mei). IDENTIFKASI KESULITAN BELAJAR SISWA KELAS VIII SMPN 3 KOTA BIMA MATERI KEANEKARAGAMAN MAKHLUK HIDUP TAHUN PELAJARAN 2020/2021. Jurnal PIPA: Pendidikan Ilmu Pengetahuan Alam, 2(1), 23-27.

Wati, F., Kabariah , S., & Adiyono. (2022, Oktober). PENERAPAN MODEL-MODEL PENGEMBANGAN KURIKULUM DI SEKOLAH. ADIBA: JOURNAL OF EDUCATION, 2(4), 627-635.

Wulandari, F. E. (2016, Agustus). PENGARUH PEMBELAJARAN BERBASIS PROYEK UNTUK MELATIHKAN KETERAMPILAN PROSES MAHASISWA. JURNAL PEDAGOGIA, 5(2).

Downloads

Published

2024-08-18

How to Cite

Nadhifa Ardelia, & Zulfadewina. (2024). Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Multimedia Interaktif Pada Materi IPAS Sistem Pernapasan Manusia “Oksibondi” Kelas V di SDN Batu Ampar 02. JURNAL MANAJEMEN PENDIDIKAN DAN ILMU SOSIAL, 5(5), 1760–1771. https://doi.org/10.38035/jmpis.v5i5.2485

Most read articles by the same author(s)