PENGARUH KREATIVITAS, EFIKASI DIRI, DAN MOTIVASI TERHADAP KESIAPAN BERWIRAUSAHA MAHASISWA FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS JAMBI

Authors

  • Delma Yunita Universitas Jambi, Kota Jambi, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.38035/jmpis.v1i2.284

Keywords:

Pengaruh Kreativitas, Efikasi Diri, Motivasi, Kesiapan Berwirausaha

Abstract

Rendahnya jumlah wirausaha dan meningkatnya angka pengangguran terdidik di Indonesia terutama pada lulusan universitas menunjukkan bahwa berbagai program pembelajaran kewirausahaan di universitas yang sudah dikembangkan selama dua dekade belum berhasil meningkatkan semangat dan jiwa  kewirausahaan  mahasiswa  sehingga  keinginan  berwirausaha  mahasiswa relatif rendah. Tujuan penelitian : untuk mendeskripsikan kesiapan, kreativitas, efikasi diri dan motivasi berwirausaha mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Jambi, untuk menganalisis pengaruh kreativitas terhadap kesiapan berwirausaha, Untuk menganalisis pengaruh efikasi diri terhadap kesiapan berwirausaha. Untuk menganalisis pengaruh motivasi terhadap kesiapan kewirausahaan, Untuk menganalisis pengaruh kreativitas, efikasi diri, dan motivasi secara bersama-sama terhadap kesiapan kewirausahaan. Berdasarkan tujuan penelitian, penelitian ini adalah Penelitian yang dilakukan melalui survey dengan menyebarkan angket kepada mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Unversitas Jambi, dengan menggunakan pendekatan kuantitatif.. Hasil analisis data variabel motivasi berwirausaha sebesar 11,428, dengan nilai signifikansi sebesar 0,000, dikarenakan angka taraf signifikansi < 0,05 (0,000 < 0,05) maka dapat disimpulkan bahwa motivasi berwirausaha berpengaruh terhadap kesiapan berwirausaha mahasiswa., Hasil ini diperoleh angka t hitung variabel motivasi berwirausaha sebesar 21,325, dengan nilai signifikansi sebesar 0,000, dikarenakan angka taraf signifikansi < 0,05 (0,000 < 0,05) maka dapat disimpulkan bahwa motivasi berwirausaha berpengaruh terhadap kesiapan berwirausaha mahasiswa, melalui hasil uji Anova atau F test dengan menggunakan SPSS 21.0 didapat Fhitung sebesar 176,371 dengan tingkat probabilitas p-value sebesar 0,000, dikarenakan angka taraf signifikansi jauh lebih < 0,05 (0,000 < 0,05) maka dapat disimpulkan bahwa kreativitas, efikasi diri dan motivasi berwirausaha secara bersama-sama (simultan) berpengaruh secara signifikan terhadap kesiapan berwirausaha mahasiswa FKIP Universitas Jambi.

References

Alma, B. (2018). Kewirausahaan. Bandung: Alpabeta.
Chaplin, J. P. (2010). Kamus Lengkap Psikologi. Jakarta: Rajagrafindo Persada.
Dalyono, M. (2011). Psikologi Pendidikan. Jakarta: Rineka Cipta.
Khairinal. (2016). Menyusun: Proposal, Skripsi, Tesis & Disertasi. Jambi: Salim Media Indonesia.
Luthans, Fred. (2006). Perilaku Organisasi. Yogyakarta: Andi.
Nastiti, N.D. (2019). Pengaruh Motivasi dan Pengetahuan Kewirausahaan Terhadap Kesiapan Berwirausaha Mahasiswa Program Studi Administrasi Bisnis Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Mulawarman. eJournal Administrasi Bisnis, Vol. 7, No. 1.
Puspitaningsih, F. (2014). Pengaruh Efikasi Diri dan Pengetahuan Kewirausahaan Terhadap Minat Berwirausaha Melalui Motivasi. Jurnal Ekonomi
Robbins, S.P. & Judge, T. (2015). Organizational Behavior. Pearson: Education Limited.
Sari, A.K. (2013). Pengaruh Peran Orang Tua, Guru, dan Self-Efficacy Terhadap Kesiapan Berwirausaha Siswa SMK Muhammadiyah 1 Bantul Kompetensi Keahlian Audio Video Kelas XII.
Sari, I.P., & Maya, S. (2017). Social Media dan Social Shooper Terhadap Motivasi Wirausaha pada Mahasiswa. Diskusi Panel Nasional Pendidikan Kewirausahaan LPPM Universitas Indraprasta PGRI Jakarta. Prosiding 2017 "Memajukan Kewirausahaan dalam Upaya Membangun Indonesia.
Saiman, L. (2014). Kewirausahaan, Teori, Praktik, dan Kasus-kasus. Jakarta: Salemba Empat.
Sugiyono. (2012). Statistika Untuk Penelitian. Bandung: Alfabeta.
Slameto. (2015). Belajar dan Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi. Jakarta: Rineka Cipta.
Soemanto, W. (2013). Pendidikan Wiraswasta. Jakarta: Bumi Aksara.
Wibowo. (2013). Perilaku Dalam Organisasi. Jakarta: Raja Grafindo Persada.
Wijayanti, L.N.E.R., Sutikno, T.A., dan Sukarnati. (2016). Kontribusi Pengetahuan Kewirausahaan, Pengalaman Prakerin dan Kreativitas Terhadap Kesiapan Berwirausaha. Jurnal Pendidikan: Teori, Penelitian, dan Pengembangan. Volume 1, Nomor 7.

Downloads

Published

2020-07-12

How to Cite

Yunita, D. (2020). PENGARUH KREATIVITAS, EFIKASI DIRI, DAN MOTIVASI TERHADAP KESIAPAN BERWIRAUSAHA MAHASISWA FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS JAMBI. JURNAL MANAJEMEN PENDIDIKAN DAN ILMU SOSIAL, 1(2), 451–465. https://doi.org/10.38035/jmpis.v1i2.284