Penentuan Kandidat Sumur Untuk Instalasi Electrical Submersible Pump (ESP) Upsizing dengan Metode Analisis Cluster dan AHP Pada Lapangan Migas JN di PT. XYZ
DOI:
https://doi.org/10.38035/jemsi.v7i3.7239Keywords:
Hulu Migas, Analisis Cluster, AHP, ESP UpsizingAbstract
Penurunan produksi pada lapangan migas tua merupakan tantangan utama yang dihadapi industri hulu, termasuk Lapangan JN milik PT. XYZ yang mengalami penurunan tekanan reservoir. Salah satu strategi optimasi yang diterapkan adalah program instalasi Electical Submersible Pump (ESP) Upsizing, yaitu peningkatan kapasitas pompa untuk meningkatkan laju produksi. Namun, pemilihan sumur kandidat kerap tidak efisien akibat keterbatasan pendekatan sistematis, variasi kondisi teknis sumur, dan kendala operasional di lapangan. Penelitian ini mengembangkan model pengambilan keputusan berbasis data melalui integrase metode Analisis Cluster dan analytical Hierarchy Process (AHP) untuk menentukan prioritas sumur kandidat ESP Upsizing secara objektif dan terukur. Sebanyak 24 sumur dianalisis menggunakan metode K-Means berdasarkan parameter teknis seperti Qmax, GOR, SBHP, FBHP, PI, dan BS&W untuk membentuk segmen sumur dengan karakteristik serupa. Selanjutnya, lima kriteria operasional utama, yakni target produksi, akses rig, cuaca, keamanan, dan operational cost dievaluasi melalui AHP untuk menentukan tingkat prioritas tiap sumur. Integrasi kedua metode ini menghasilkan pemetaan kandidat yang lebih terstruktur serta rekomendasi urutan pengerjaan yang mendukung efisiensi dan efektifitas intervensi sumur. Pendekatan ini tidak hanya relevan bagi Lapangan JN, tetapi juga dapat diadaptasi untuk proyek optimasi produksi pada lapangan migas lain dengan karakteristik serupa.
References
Aguilar, S. M. S., Sobral, A. P. B., Amaral, M. C., Vianna, M. de F. D., Machado, F. S., & Moreira, M. A. C., 2024, ‘Analysis of candidate oil wells for workover interventions using machine learning tools’, International Journal of Scientific Management and Tourism, 10(4), e1081.
Hair, J. F., Black, W. C., Babin, B. J., & Anderson, R. E., 2019, ‘Multivariate Data Analysis (8th ed.)’. Pearson. ISBN 13: 978-1-4737-5654-0.
Imantika, D., Bachtiar, F. A., & Rokhmawati, R. I., 2019, ‘Penerapan Metode K-Means Clustering dan Analytical Hierarchy Process (AHP) untuk Pengelompokan Kinerja Guru dan Karyawan pada SMA Brawijaya Smart School’. Jurnal Pengembangan Teknologi Informasi Dan Ilmu Komputer, 3(8), 7382–7390
Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral Republik Indonesia, 2024, ‘Statistik Migas Semester I 2024’, retrieved from: https://migas.esdm.go.id/cms/uploads/informasi-publik/Stat_tahunan/Statistik-Migas-Semester-I-2024.pdf.
Saaty, T., L., dan Vargas, L., G., 2012, ‘Models, Methods, Concepts & Applications of the Analytic Hierarchy Process’, Springer New York USA. ISBN 978-1-4614-3596-9.
Sahoo, S. K., & Goswami, S. S., 2024, ‘Green Supplier Selection using MCDM: A Comprehensive Review of Recent Studies’, Spectrum of Engineering and Management Sciences, 2(1), 1-16.
Takács, G., 2009, ‘Electrical submersible pump manual: Design, operations, and maintenance’, PennWell Corporation. ISBN 978-1-85617-557-9.
Thuanandee, S., 2024, ‘Prioritizing on-Campus Coffee Shop Attributes for Quality Improvement: An AHP Analysis of University Students’ Preferences’, International Journal of the Analytic Hierarchy Process, 16(3).
Yanto, M., 2021, ‘Sistem Penunjang Keputusan Dengan Menggunakan Metode AHP Dalam Seleksi Produk’. Jurnal Teknologi Dan Sistem Informasi Bisnis, 3(1), 167-174.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2026 Afrinaldi Zulhen, Vita Ratnasari

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
Hak cipta :
Penulis yang mempublikasikan manuskripnya di jurnal ini menyetujui ketentuan berikut:
- Hak cipta pada setiap artikel adalah milik penulis.
- Penulis mengakui bahwa Jurnal Ekonomi Manajemen Sistem Informasi (JEMSI) berhak menjadi yang pertama menerbitkan dengan lisensi Creative Commons Attribution 4.0 International (Attribution 4.0 International CC BY 4.0) .
- Penulis dapat mengirimkan artikel secara terpisah, mengatur distribusi non-eksklusif manuskrip yang telah diterbitkan dalam jurnal ini ke versi lain (misalnya, dikirim ke repositori institusi penulis, publikasi ke dalam buku, dll.), dengan mengakui bahwa manuskrip telah diterbitkan pertama kali di Jurnal Ekonomi Manajemen Sistem Informasi (JEMSI).








































































